Press Release Seminar Nasional : “KEBANGKITAN PARA WANITA DAN IBU MENJADI UJUNG TOMBAK KUALITAS BANGSA”


Jakarta, 24 Desember 2016 – Yayasan Riyadhatul Ihsan yang menaungi Lembaga Pendidikan Ketauhidan
ISAQ Education Center, pada hari ini menyelenggarakan Seminar Nasional dengan tema: “Kebangkitan Para
Wanita dan Ibu Menjadi Ujung Tombak Kualitas Bangsa”

Bertempat di Gedung Museum Kebangkitan Nasional (STOVIA), Jl. Abdul Rachman Saleh No.26, Senen, Jakarta
Pusat, seminar yang dihadiri oleh pelajar, mahasiswa, organisasi wanita, guru-guru dan peserta lintas lembaga,
lintas agama dan lintas profesi ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Ibu dan Hari Sosial.

Seminar Nasional ini diawali dengan sambutan dari Hj. Yuni Budiastuti, SE, MBA selaku Pemimpin Redaksi Buletin
Holistik Kehidupan dan menghadirkan beberapa narasumber yaitu DR. Fal. Arovah Windiani, SH, MH (Wakil Ketua
Komisi Perempuan, Remaja dan Keluarga MUI Pusat) yang menyampaikan tentang Kebangkitan Para Wanita dan
Ibu Menjadi Ujung Tombak; dilanjutkan dengan paparan dari Drs. H. Djoko Susilo MA (Anggota Dewan Pembina
Yayasan Riyadhatul Ihsan) bahwa “Apa Yang Kita Tanam Hari Ini, Tentu Akan Kita Tuai Kemudian”. Selanjutnya,
Hj. Sriyani (Buletin Holistik Kehidupan) membahas tentang “Hakikat Ibu Sebagai Tiang Penyangga” dan pada akhir
seminar DR.rer.nat. Ir. Hj. Krisnani Setyowati (Direktur LPTIT Tunas Sejati) mengulas tentang “Wanita-wanita
Tiang Penyangga”.

Acara yang dikemas dalam bentuk Talkshow yang dipandu oleh Ibu Sedardjuningsih (Sekretaris ISAQ Education
Center) ini juga dimeriahkan dengan beragam tampilan seni karya Ibu Susilawati Susmono, yang memiliki makna
yang sangat dalam. Tampilan seni yang dibawakan oleh ISAQ Talents mencakup pembacaan puisi yang berjudul
“Oh Para Jiwa-Jiwa Yang Sunyi” oleh Sandy Feriando; tampilan lagu berjudul “Saling Mengasihi” oleh Saskia Tasnim
Utami; tampilan tari dan lagu “Terkuak” oleh Saskia Tasnim Utami duet bersama Bima Himawan Ramantika diiringi
para penari dari ISAQ Talents serta tampilan tari dan lagu “Kebenaran Hakiki” oleh Saskia Tasnim Utami, diiringi
para penari dari ISAQ Talents. Selain itu juga ditampilkan lagu karya Said Effendi berjudul “Surga Di Telapak Kaki
Ibu” oleh Bekti Baskoro diiringi oleh Bapak Soekardono Utomo serta Lagu berjudul “Bunda” karya Melly Goeslaw
yang dibawakan oleh Saskia Tasnim Utami diringi oleh Tomi Tri Andianto

Pesan-pesan yang diangkat dalam Seminar Nasional ini adalah tentang pentingnya peran ibu dalam sebuah
bangsa, apakah menjadi akar masalah atau pemecahan dari masalah. Hal ini tentu tergantung dari akumulasi
kualitas para ibu dalam sebuah bangsa. Penyakit sosial yang banyak terjadi di masyarakat termasuk para koruptor
dan penjahat kemanusiaan lainnya tentu tidak terlepas dari kualitas para Ibu. Begitu pula dengan banyaknya
manusia unggul yang lahir di dunia, semua tidak terlepas dari para Ibu. Jadi seorang Ibu harus menyadari bahwa
dirinya berperan untuk mencetak manusia berkualitas baik atau buruk. Ibu adalah tiang penyangga. Bila tiang itu
bengkok, keropos, maka rusaklah suatu bangunan. Oleh karena itu, kita hendaknya juga mempelajari bagaimana
kualitas para Ibu yang mengenal Tuhan di masa lampau, seperti kisah Ibu Nabi Musa, Maryam, Siti Hadjar, Siti
Khadijah yang mampu menjadi penyangga dan melahirkan para Nabi dan orang-orang shaleh. Kita mengenal tiang
sebagai pokok bangunan yang berfungsi untuk menyangga. Penyanggaan adalah peran penting seorang Ibu.
Seberapa kuat ia menyangga ruhNya yang ditiupkan ke dalam rahim. Oleh karena itu, para Ibu, bangkitlah
dan jadilah tiang penyangga untuk melahirkan keturunan yang cemerlang. Ini yang diharapkan bangsa Indonesia
sesuai yang dicita-citakan kakek nenek moyang kita.

Semoga pesan-pesan yang disampaikan dalam seminar ini, gaungnya mampu mencapai pelosok negeri
dan mengingatkan kita semua tentang pentingnya kebangkitan para wanita dan ibu sebagai ujung tombak
kualitas bangsa”. Jakarta, 24 Desember 2016 – Panitia Pelaksana Seminar Nasional.

 

Link Liputan Media :

 1. http://parlemenrakyat.com/berita-885-seminar-nasional-kebangkitan-para-wanita-dan-peran-ibu-sebagai-kualitas-ujung-tombak-kualitas-bangsa.html
2. http://jobiw.com/mediaindonesiaraya/2016/12/24/yayasan-riyadhatul-ihsan-seminar-nasionalkebangkitan-para-wanita-dan-ibu-menjadi-ujung-tombak-kualitas-bangsa/
3. http://www.kabarindotimur.com/blog/2016/12/24/kebangkitan-para-wanita-dan-ibu-menjadi-ujung-tombqk-kualitas-bangsa/
4. http://prosatu.com/peran-ibu-dalam-meningkatkan-kualitas-bangsa/
5. http://kicaunews.com/2016/12/24/kebangkitan-para-wanita-dan-ibu-menjadi-ujung-tombak-kualitas-bangsa/
6. http://metroheadline.top/2016/12/24/kebangkitan-para-wanita-dan-ibu-menjad-ujung-tombak-kualitas-bangsa/
7. https://www.suarapemuda.co/read/news/2016/12/24/yri-seminar-nasionalkebangkitan-para-wanita-dan-ibu-menjadi-ujung-tombak-kualitas-bangsa/
8. http://www.newswartasatu.com/2016/12/24/kebangkitan-para-wanita-dan-ibu-menjadi-ujung-tombak-bangsa/
9. http://www.beritash.com/2016/12/kebangkitan-para-wanita-dan-ibu-menjadi.html?m=1#more
10. http://www.infonet7.com/blog/2016/12/24/kebangkitan-para-wanita-dan-ibu-menjadi-ujung-tombak-kualitas-bangsa/
11. http://joobmedia.com/medianasional/2016/12/24/peringati-hari-ibu-dan-hari-sosial-yayasan-riyadhatul-ihsan-gelar-seminar-nasional-kebangkitan-para-wanita-dan-ibu-menjadi-ujung-tombak-kualitas-bangsa/
12. http://berita360.top/2016/12/24/peranan-ibu-menjadi-ujung-tombak-kualitas-bangsa/
13. http://sinarpagi.net/berita-2767-kebangkitan-para-wanita-dan-ibu-menjadi-ujung-tombak-kualitas-bangsa.html
14. http://nasionalpost.com/berita-485-isaq-gelar-seminar-nasional-kebangkitan-para-wanita-dan-ibu-menjadi-ujung-tombak-kualitas-bangsa.html
15. http://indonews.id/berita/peran-ibu-dalam-sebuah-bangsa-sangat-penting/
16. http://www.rri.co.id/post/berita/342046/ruang_publik/ciptakan_generasi_bangsa_berakhlak_mulia_diperlukan_peranan_ibu.html
17. www.koranmetro.com/detailpost/kebangkitan-para-wanita-ujung-tombak-kualitas-bangsa

18. Audio Liputan Radio RRI : Seminar Hari Ibu

 

Dokumentasi Undangan :

undangan-seminar-nasional-hari-ibu-01

undangan-seminar-nasional-hari-ibu-02a


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *